Download Aplikasi Newsartstory.com untuk Android Download

6 Aplikasi Pembersih RAM untuk Android

NewsArt Story - 6 Aplikasi Pembersih Ram untuk Android, Performa kinerja ponsel sangat penting dilakukan untuk menunjang aktifitas sehari-hari. Terutama Anda harus membuang file sampah agar ponsel gak lemot lagi. Hal ini bisa dilakukan dengan memanfaatkan aplikasi pembersih RAM di platform Android. Aplikasi pembersih RAM di perangkat Android sangat baik untuk menemukan file yang tidak berguna dan membantu menghapusnya. Lalu apa saja aplikasi tersebut ? 

Baca Juga: Mengenal apa itu "ROOT" Smartphone Android ?

1. AVG cleaner AVG Cleaner 
Selain membersihkan sampah, AVG Cleaner juga berfungsi sebagai pengelola file, penguat memori dan penganalisis foto cerdas yang menghapus foto yang berkualitas buruk atau duplikat.

2. SD Maid 
Aplikasi satu ini digunakan untuk menghapus file sampah di Android secara mendalam. Aplikasi ini juga menawarkan penganalisis dan memberikan gambaran umum tentang penyimpanan perangkat. 


3. Norton Clean 
Aplikasi ini mampu menghapus file sampah secara akurat. Pembersih Android ini mencari file sisa yang ditinggalkan oleh aplikasi yang sudah dihapus, file cache, dan lainnya. Aplikasi yang sudah diinstal sebelumnya serta aplikasi yang jarang digunakan juga dapat dihapus dengan Norton Clean. 


4. CCleaner 
Aplikasi ini menghapus sampah, membersihkan RAM ponsel, sehingga mendapatkan ruang penyimpanan yang lebih. Selain fungsi pembersih, CCleaner juga mampu memantau penggunaan CPU dari berbagai aplikasi, RAM yang digunakan, hingga suhu perangkat. 

5. Files by Google 
Saat membersihkan sampah di perangkat, Files By Google akan merekomendasikan pengguna untuk menghapus meme yang sudah lama, foto, hingga aplikasi yang tidak digunakan. Salah satu keunggulannya mampu mengtransfer file offline yang cepat.  

6. Go Speed
Tidak hanya file sampah, aplikasi ini dapat membersihkan proses latar belakang, menghentikan aplikasi yang berjalan diam-diam, dan menonaktifkan aplikasi otomatis yang tersembunyi. Artinya, aplikasi ini dapat membantu menghentikan aplikasi yang berjalan di latar belakang.


Itulah 6 aplikasi pembersih ram yang bisa kalian jadikan gunakan untuk menjaga performa smartphone tetap stabil. Khususnya di hp android yang sering mengalami kelemotan ataupun Ram yang kurang besar. 



Baca Juga

Posting Komentar

  1. To insert a code use code_here
  2. To insert a quote use your_qoute
  3. To insert a picture use url_image_here