Kelebihan Jaringan 5G Bagi Pengguna Smartphone
NewsArt Story. Sebagai the next 4G, jaringan 5G memang sedang dinantikan oleh beberapa orang di indonesia. Walaupun untuk jaringan 4G sudah cukup digunakan oleh masyarakat di indonesia. Berbagai hal yang bisa mereka lakukan dengan jaringan 4G sekarang ini. Namun, di jaringan 5G akan memberikan kelebihan bagi pengguna smartphone atau teknologi di era modern ini. Kecepatan yang ditawarkan jaringan 5G tanpa adanya lag dan membantu produktivitas di industri telekomunikasi sekarang ini.
Lalu, apa saja kelebihan jaringan 5G ? Simak ulasannya berikut ini :
1. Internet Tercepat Tanpa Lelet
Menurut Qualcomm, jaringan 5G menghasilkan downlink berkecepatan hingga Gigabit per second (Gbps). Sementara di jaringan 4G hanya masih terbatas di Mbps. Dengan kecepatan jaringan 5G kalian bisa nonton streaming tanpa lag atau lelet sekalipun. Semua mulus tanpa buffering.
2. Latensi Lebih Rendah Untuk Cloud Gaming
Di jaringan 5G akan sangatlah rendah untuk latensi yang dibawanya dibanding teknologi sebelumnya. Latensi yaitu jeda waktu pengantaran data yang dibutuhkan dari pengirim ke penerima dipercepat dalan hitungan satuan milidetik (1 ms). Sementara di jaringan 4G yakni sekitar 30 ms untuk latensi. Latensi ini juga digunakan untuk para pengguna smartphone yang bisa memainkan game-game di xbox atau cloud gaming lainnya.
3. Unduhan Dan Mengunggah Semakin Cepat
Perbedaan ini cukup signifikan. Di jaringan 5G kalian bisa mengunggah,m dan mengunduh dalam kecepatan mencapai Gbps dan bukan Mbps lagi. Hal ini sangat cepat untuk kalian yang tidak sabar menunggu waktu selesai mendownload.
4. Menghubungkan Perangkat IoT
Dari fitur ini, kalian akan menghubungkan smartphone kalian ke banyak perangkat lainnya. Banyak menyebut kalau perangkat smartphone bisa terhubung hingga 5 miliar perangkat penggunanya. Kapasitas sangat besar di jaringan 5G ini.
Nah itulah kelebihan jaringan 5G. Semiga saja pemerintah indonesia dengan cepat membangun jaringan 5G walaupun ada isu menunggu jaringan ini sekitar 5 tahun lagi. Semua provider sudah siap hanya saja pemerintah indonesia belum siap untuk menerapkannya. Dan semoga saja smartphone 5G dijual dengan harga terjangkau.